Kuliner
Ini Dia Kencono Rukmi, Buah Khas Gunungkidul yang Serupa Durian
Ada satu jenis buah yang serupa tapi tak sama dengan durian. Itulah buah kencono rukmi. Buah dengan kulit berduri ini banyak tumbuh di Patuk.
TRIBUNTRAVEL.COM – Jika melintasi Jalan Yogya-Wonosari wilayah Kapanewon Patuk, Kabupaten Gunungkidul, pengguna jalan akan menjumpai penjual buah durian berjejer di tepi jalan.
Namun, ada satu jenis buah yang serupa tapi tak sama dengan durian.
Itulah buah kencono rukmi.
Buah dengan kulit berduri ini banyak tumbuh di kawasan Kapanewon Patuk.
Nama buah ini pun belum lama ini diberikan.
Panewu Patuk, R. Haryo Ambar Suwardi mengatakan nama kencono rukmi diberikan sekitar 5 tahun lalu.
Adapun nama itu diberikan langsung oleh Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X.
“Saat itu beliau tengah menghadiri festival durian, yang mana saat itu sedang panen besar,” ujarnya beberapa waktu lalu.
Pemberian nama itu semakin diperkuat dengan adanya Surat Keputusan (SK) Kementerian Pertanian RI di tahun 2012.
Kencono rukmi resmi jadi nama buah khas Patuk, Gunungkidul.